KEMENTERIAN ESDM REPUBLIK INDONESIA
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA ESDM
PUSAT PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA APARATUR



PPSDMA ADAKAN PELATIHAN PERENCANAAN DAN PENGANGGARAN ANGKATAN I

  • Kamis, 14 April 2022
top news image

PPSDM Aparatur menggelar kegiatan pelatihan perencanaan dan penganggaran Angkatan I untuk yang digelar melalui Zoom Meeting dan E-learning SMILE PPSDM Aparatur (daring). Kegiatan dilaksanakan selama 5 lima hari mulai tanggal 13 – 20 April 2022.

Pengajar pada pelatihan Angkatan I ini berasal dari Lingkungan Pusdiklatren Bappenas. Peserta berjumlah 21 orang Pegawai Negeri Sipil dilKementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.

Dalam kegiatan yang diselenggarakan, materi yang diajarkan pada pelatihan kepada para peserta meliputi; Filosofi Perencanaan, Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional, Cascading Perencanaan Pembangunan, Konsep Penganggaran dalam Pembangunan Nasional, Kerangka Makro Ekonomi, Kerangka Penyusunan Anggaran Pembangunan Nasional.

 Menyambung dari materi tersebut juga terdapat materi berikutnya, System Penganggaran Kementerian/Lembaga, Kerangka Logika Perencanaan, Perencanaan Pembangunan Jangka Menengah (RPJMN), Analisis Perencanaan Pembangunan Analisis Jangka Menengah (Renstra), Analisa Perencanaan Pembangunan Tahunan (RKP), Analisis Perencanaan Pembangunan dan Penganggaran (Sakti dan Krisna), Konsep DasarMonitoring dan Evaluasi dalam SPPN.

Kepala Pusat PPSDMA A.Susetyo Edi Prabowo menyatakan pentingnya perencanaan dan pengendalian. “Perencanaan dan pengendalian keuangan sangat penting dilakukan untuk mengawal keberlangsungan organisasi yang baik” ujarnya.

Forum pelatihan berjalan dengan baik dan lancar sesuai agenda yang dijadwalkan dan para peserta aktif mengikuti pelatihan tersebut dengan seksama. Dan dalam proses pembelajaran peserta menggunakan dua aplikasi, zoom untuk tatap muka dan Smile untuk mengakses modul pembelajaran

(RF)

Lainnya

image
Mempersiapkan Fungsional Analis Kebijakan Muda dan Madya Kementerian ESDM, PPSDM Aparatur Gelar Bimtek

Mempersiapkan Fungsional Analis Kebijakan Muda dan Madya Kementerian ESDM, PPSDM Aparatur Gelar Bimtek

  • Sabtu, 23 Oktober 2021