KEMENTERIAN ESDM REPUBLIK INDONESIA
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA ESDM
PUSAT PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA APARATUR



Sosialisasi dan Internalisasi Whistleblowing System, Gratifikasi dan SPIP di PPSDM Aparatur

  • Rabu, 15 Agustus 2018
top news image

(15/8/18) PPSDM Aparatur hari ini Rabu (15/8) menggelar acara Sosialisasi dan Internalisasi Whistleblowing System (WBS), Gratifikasi dan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP) bagi seluruh pegawai di Aula Wisma PPDM Aparatur. Acara yang difasilitasi oleh Irat V KESDM memberikan tambahan pengetahuan dan wawasan dalam rangka  membangun dan memperkuat zona integritas menuju WBK/WBBM di lingkungan PPSDMA.

Kapus PPSDM Aparatur, A. Susetyo Edi Prabowo, dalam sambutan pembukaannya menyatakan seluruh pejabat dan pegawai harus peduli dan berperan aktif dalam membangun zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK-WBBM). “Seluruh pejabat dan pegawai harus concern dan bekerja sama secara aktif dalam membangun zona integritas agar PPSDM Aparatur dapat segera memperoleh predikat WBK/WBBM yang sangat bagus dari Menpan RB,” ujarnya.

Ia juga menyatakan pembangun zona integritas sudah disisipkan ke dalam salah satu program quick wins PPSDM Aparatur pada tahun 2018 dan PPSDMA juga terus melakukan perbaikan terus menerus (improvement every day) agar menjadi lembaga yang bersih. “PPSDMA sudah memasukkan pembangunan zona integritas dalam salah satu quick wins 2018 dan terus melakukan perbaikan setiap harinya agar PPSDMA menjadi institusi yang bersih dari praktik-praktik korupsi dan gratifikasi,” pungkasnya.

M. Rizal Aulia dari Irat V menjelaskan, sesuai PP 60/2008, Bab I Ps. 1 butir 1, SPIP adalah proses yang integral dan terus menerus dan mencakup empat unsur, yaitu efektif dan efisien, keandalan pelaporan keuangan, pengamanan aset negara dan ketaatan terhadap peraturan perundang-undangan.

Sementara itu di akhir acara sosialisasi, Inspektur V, Murdo Gantoro, menjelaskan secara gamblang tentang korupsi dan gratifikasi. Menurutnya, korupsi dan gratifikasi yang melanda bangsa ini menjadi biang keladi rusaknya tatanan kehidupan berbangsa dan bernegara di negara Indonesia ini. (DA)

Lainnya

image
OHU GESITS

Jakarta, Rabu (15/11) PPSDM Aparatur kembali mengadakan Kegiatan One Hour University (OHU) dengan Tema "Motor Listrik GESITS Inovasi Karya Anak Bangsa"

  • Rabu, 15 November 2017
image
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral

PPSDMA dengan segala ketangguhan

  • Rabu, 13 September 2017