KEMENTERIAN ESDM REPUBLIK INDONESIA
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA ESDM
PUSAT PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA APARATUR



PELATIHAN BUSINESS STRATEGY MANAGEMENT ANGKATAN II

  • Jumat, 24 Juni 2022
top news image

Setiap kegiatan bisnis mengandung risiko, baik risiko positif maupun negatif, yang membutuhkan perhitungan dan analisis yang akurat dan komprehensif. Maka dari itu strategi bisnis perlu dikelola dengan baik dan dipahami secara mendalam oleh para pegawai. 


Guna memberikan pemahaman yang komprehensif tersebut, Pusat Pengembangan SDM Aparatur mengadakan Kembali Pelatihan Business Strategy Management Angkatan II yang diikuti oleh 31 orang Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral yang akan dilaksanakan dari tanggal 22 - 28 Juni 2022.


Kepala Pusat Pengembangan SDM Aparatur, A. Susetyo Edi Prabowo dalam sambutan pembukaan Pelatihan, menyampiakan bahwa Pelatihan manajemen strategi bisnis membahas konsep dasar manajemen strategi dan formulasi mengelola strategi dan proses implementasi terutama dalam usaha mengembangkan organisasi melalui pengembangan berkelanjutan.


Adapun materi-materi yang akan diajarkan mencakup: Pengertian dan Ruang Lingkup Manajemen Strategi, Analisis Lingkungan Eksternal dan Internal, Penyusunan Strategi Bisnis dan Implementasi Strategi Bisnis. Dari materi yang diajarkan tersebut, berharap peserta mampu menganalisis, merumuskan dan mengimplementasikan strategi bisnis di sektor publik baik tingkat fungsional maupun korporasi.


Pelatihan Business Strategy Management Angkatan II dilaksanakan dengan metode Distance Learning dan difasilitasi para pengajar dari Widyaiswara Pusat Pengembangan SDM Aparatur.