KEMENTERIAN ESDM REPUBLIK INDONESIA
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA ESDM
PUSAT PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA APARATUR



Para ASN KESDM Harus Punya Etos Kerja Tinggi

  • Senin, 12 September 2022

Para aparatur dituntut mempunyai etos kerja yang tinggi. Dengan etos kerja yang tinggi, para ASN dapat memberikan pelayanan prima yang sebaik-baiknya kepada masyarakat.

Sadar akan pentingnya etos kerja, PPSDM Aparatur mengadakan Pelatihan Etos Kerja yang dilaksanakan dari tanggal 12 – 16 September secara daring dan diikuti 30 orang peserta. Para pengajar berasal dari Universitas Indonesia. Tujuan pelatihan adalah para peserta dapat menerapkan etos kerja dalam dunia kerja sehari-hari.

Materi yang diajarkan mencakup : Dasar – Dasar Etos Kerja, Faktor Dasar yang membentuk Etos Kerja (Blue Print Etos Kerja), 7 Habit (Covey, 2004), Rencana Aksi Aktualisasi Etos Kerja, Etos Kerja dalam Pelaksanaan Pekerjaan dan Praktek Implementasi/Aktualisasi Etos Kerja dalam Pelaksanaan Pekerjaan.

Kepala PPSDMA, Bambang Utoro, menyampaikan etos kerja harus diberikan oleh para ASN. “Etos kerja adalah sebuah keyakinan yang dimiliki oleh seseorang  dalam melakukan sesuatu hal dengan tekad untuk bekerja  keras dan memberikan yang terbaik,” ujarnya.

Ia pun menambahkan seseorang yang punya etos kerja akan dihargai oleh lingkungannya.”Orang yang memiliki etos kerja biasanya akan lebih dihargai karena bertanggungjawab dalam setiap pekerjaan yang dilakukannya,” ucapnya.

Sebagai informasi, PPSDMA menggunakan dua aplikasi untuk pembelajaran daring, Zoom untuk aplikasi tatap muka dan Smile untuk akses bahan-bahan ajar.