KEMENTERIAN ESDM REPUBLIK INDONESIA
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA ESDM
PUSAT PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA APARATUR



Para ASN KESDM Harus Menguasasi Karya Tulis Ilmiah

  • Senin, 01 Agustus 2022
top news image

Kemampuan menulis ilmiah masih dianggap sebagai keterampilan yang sulit dan menjadi momok para pegawai. Banyak ASN masih lemah dalam menulis karya tulis ilmiah…

Menyikapi fenoma tersebut, PPSDM Aparatur kembali mengadakan Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah Angkatan II. Pelatihan yang diikuti 39 orang peserta dilaksanakan dari tanggal 1 Agustus – 5 Agustus secara daring. Para pengajar berasal. dari Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi; dan Widyaiswara dari PPSDM Aparatur.


Materi yang diajarkan terdiri dari : Ide dan topik menulis KTI, Kerangka KTI / Rancangan Penulisan, Metodologi Penelitian, Teknik menulis Karya Tulis Ilmiah, Ejaan Bahasa Indonesia dan Tata Bahasa, dan Proses Pasca Penulisan. 


Timtim Tauhidin yang mewakili Kepala PPSDMA menyatakan menulis adalah menuangkan segala hal ke dalam bahasa tulisan. “Menulis pada hakikatnya adalah upaya mengekspresikan apa yang dilihat, dialami, dirasakan, dan dipikirkan ke dalam bahasa tulisan,” ujarnya.


Ia juga menambahkan karya tulis adalah wahana berkomunikasi dengan masyarakat. ”Karya Tulis Ilmiah adalah sarana komunikasi antara ilmu dan masyarakat,” ungkapnya. 


Sebagai informasi, PPSDM Aparatur menggunakan dua aplikasi pembelajaran secara daring, Zoom untuk pembelajaran tatap muka dan Smile untuk akses materi bahan ajar.